1. Beranda
  2. Pendidikan

UPER Dorong Transformasi Desa Wisata Halal-Hijau di Hari Pariwisata Sedunia 2025

Oleh ,

Tim Universitas Pertamina bersama pengelola Desa Wisata Alamendah berfoto bersama usai Pelatihan Literasi Pariwisata Halal berbasis digital dalam program PkM Hibah DIKTI 2025 di Kecamatan Rancabali, Kabupaten Bandung.

GIMIC.ID, BANDUNG – Industri pariwisata kian dituntut untuk tumbuh tanpa mengorbankan lingkungan, menjaga budaya, serta memberikan manfaat nyata bagi masyarakat lokal. Momentum Hari Pariwisata Sedunia 2025 dengan tema “Pariwisata dan Transformasi Berkelanjutan” menjadi pengingat pentingnya investasi hijau, inklusif, serta digitalisasi destinasi wisata.

Salah satu bentuk transformasi yang tengah berkembang adalah pariwisata halal. Konsep ini tidak hanya memastikan layanan sesuai prinsip syariah, tetapi juga mendorong konsumsi bertanggung jawab, pemanfaatan produk lokal, dan pemberdayaan ekonomi masyarakat. Menurut data Global Muslim Travel Index (GMTI), pasar wisatawan Muslim diproyeksikan menembus lebih dari 230 juta wisatawan pada 2028, sebuah peluang besar bagi desa wisata untuk tampil berbeda dari destinasi lainnya. Namun, fasilitas halal, homestay syariah, dan layanan digital di banyak destinasi Indonesia masih terbatas, sehingga potensi pasar ini belum tergarap optimal.

Menjawab tantangan tersebut, Universitas Pertamina (UPER) menyelenggarakan Pelatihan Pengelolaan Website dan Digitalisasi Layanan Pariwisata Halal di Desa Wisata Alamendah (Dawala), Kecamatan Rancabali, Kabupaten Bandung. Program ini dipimpin oleh Resista Vikaliana, Ph.D., bersama Yelita Anggiane Iskandar, S.T., M.T. dan Ade Irawan, Ph.D., serta melibatkan mahasiswa. Kegiatan ini merupakan bagian dari PkM Hibah DIKTI 2025 bertajuk “Peningkatan Kapasitas Masyarakat melalui Transformasi Digital dalam Perintisan Wisata Halal Berbasis Rantai Pasok Hijau.”

“Pariwisata halal dan berkelanjutan saling melengkapi: halal memastikan layanan yang etis dan tayyib, sementara keberlanjutan menjamin layanan ramah lingkungan serta memberi manfaat bagi masyarakat. Kami juga berterima kasih kepada Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi atas dukungan melalui Hibah Pengabdian kepada Masyarakat Tahun 2025,” ujar Resista Vikaliana, Ph.D., Ketua Tim PkM.

Dalam pelatihan tersebut, peserta diperkenalkan pada konsep rantai pasok hijau yang menanamkan prinsip keberlanjutan di setiap tahapan wisata. Mulai dari penggunaan bahan baku lokal seperti stroberi, kopi, dan madu; produksi kuliner higienis serta minim limbah; transportasi rendah emisi; hingga pengelolaan limbah organik menjadi kompos. Homestay di Dawala juga diarahkan menggunakan lampu LED, panel surya sederhana, larangan plastik sekali pakai, serta sistem pengelolaan air yang efisien.

Para peserta juga diajak untuk mengunggah foto homestay ke website desa, merancang paket Wisata Gastronomi Halal, serta menyusun narasi promosi yang menonjolkan pengalaman khas Dawala, seperti memetik stroberi, mengikuti kelas memasak halal sehat, hingga trekking di kebun kopi.

“Dengan adanya website ini, produk selai stroberi dan kegiatan wisata kami bisa dikenal lebih luas. Pendapatan masyarakat meningkat, dan Desa Wisata Alamendah makin dikenal sebagai destinasi wisata halal-hijau yang membanggakan,” tutur Wendiansyah, Pengelola Desa Wisata Alamendah.

Rektor Universitas Pertamina, Prof. Dr. Ir. Wawan Gunawan A. Kadir, M.S., IPU., menegaskan bahwa momentum Hari Pariwisata Sedunia harus menjadi pendorong bagi desa wisata untuk bertransformasi.

“Mengangkat tema ‘Pariwisata dan Transformasi Berkelanjutan’, Hari Pariwisata Sedunia mengingatkan bahwa pariwisata bukan sekadar bisnis hiburan, melainkan sarana menciptakan transformasi sosial dan lingkungan. Melalui sinergi akademisi, pemerintah desa, dan UMKM, kami berharap Dawala menjadi pionir desa wisata halal-hijau berbasis digital yang siap bersaing di pasar global,” ujar Prof. Wawan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Gimic.id WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaUj0IA0LKZLdsktWS3G. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.Gimic.id

(G-H2)

Baca Juga