1. Beranda
  2. Bisnis
  3. Ekonomi
  4. Keuangan
  5. Pendidikan

UPZ Bank Sumut Dukung Pendidikan dan UMKM Lewat Penyaluran Zakat Rp1,19 Miliar

Oleh ,

Penyerahan simbolis beasiswa zakat UPZ Bank Sumut kepada pelajar dan mahasiswa di Medan, Rabu (24/9/2025).

GIMIC.ID, MEDAN – Unit Pengumpul Zakat (UPZ) PT Bank Sumut kembali menunjukkan perannya sebagai mitra strategis Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Sumatera Utara. Tahun 2025 ini, UPZ Bank Sumut menyalurkan zakat pegawai sebesar Rp1,19 miliar kepada 323 pelajar dan mahasiswa, sekaligus mendukung penguatan kapasitas pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM).

Wakil Ketua Baznas Sumatera Utara, Sultoni Trikusuma, menyampaikan apresiasi atas komitmen UPZ Bank Sumut yang konsisten menghimpun zakat pegawai dan mendistribusikannya kepada delapan asnaf mustahik. Menurutnya, kemandirian UPZ Bank Sumut dalam menyalurkan zakat tanpa pendampingan langsung dari Baznas menjadi bukti profesionalisme lembaga tersebut.

“Kita mengapresiasi kinerja UPZ Bank Sumut yang terus mengumpulkan zakat para pegawai dan menyalurkan kepada mustahik, baik untuk pendidikan maupun penguatan UMKM,” ujar Sultoni dalam acara Penyerahan Beasiswa Tingkat SD, SMP, SMA, dan Universitas yang digelar UPZ Bank Sumut, Rabu (24/9/2025).

Sultoni mengingatkan agar penerima beasiswa memanfaatkan dana sesuai dengan peruntukan. Ia berharap para penerima di masa mendatang dapat bertransformasi menjadi muzaki.
“Tidak semua orang berkesempatan memperoleh beasiswa. Karena itu gunakanlah dengan sebaik-baiknya, dan suatu saat para penerima bisa berganti peran menjadi pemberi,” katanya.

Selain sektor pendidikan, Sultoni juga menekankan pentingnya alokasi zakat untuk mendukung UMKM. Ia menargetkan 30%–35% dari total zakat, infak, dan sedekah (ZIS) yang dihimpun dapat diarahkan pada program peningkatan kapasitas usaha.

Dari sisi Bank Sumut, Direktur Bisnis dan Syariah, Syafrizalsyah, menjelaskan bahwa zakat senilai Rp1,19 miliar tersebut berasal dari kontribusi lebih dari 1.800 pegawai Bank Sumut sepanjang 2025.

“Kami bersyukur dapat menyalurkan zakat kepada para mustahik. Ini menegaskan bahwa Bank Sumut tidak hanya berorientasi pada bisnis, tetapi juga hadir sebagai bagian dari solusi sosial dan pemberdayaan masyarakat,” tuturnya.

Syafrizalsyah merinci, penyaluran beasiswa mencakup 85 siswa SD, 75 siswa SMP, 90 siswa SMA, dan 73 mahasiswa. Beasiswa bagi siswa disalurkan melalui sekolah mitra, sedangkan untuk mahasiswa dilakukan melalui seleksi yang diusulkan perguruan tinggi.

Acara penyerahan beasiswa turut dihadiri siswa dan mahasiswa penerima, pihak sekolah, pendamping, pengurus Rukun Wanita Bank Sumut, serta jajaran manajemen dan pengurus UPZ Bank Sumut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Gimic.id WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaUj0IA0LKZLdsktWS3G. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.Gimic.id

(G-H2)

Baca Juga